BAZNAS Batam Sosialisasikan ZIS di Halaqah Ilmiah IPIM Batam , Wujudkan Pemberdayaan Umat
06/11/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kota Batam
BAZNAS Batam Sosialisasikan ZIS di Halaqah Ilmiah IPIM Batam
BATAM– Pengurus Cabang Ikatan Persaudaraan Imam Masjid (IPIM) Kecamatan Bengkong menyelenggarakan kegiatan Halaqah Ilmiah sekaligus Sosialisasi MoU IPIM dan BAZNAS Kota Batam di Masjid Al-Amin Sarmen Raya, Rabu malam (5/11/2025).
Kegiatan yang dihadiri para imam masjid, tokoh agama, dan masyarakat ini menjadi momentum penting untuk perkuat peran imam sebagai ujung tombak dakwah dan pemberdayaan umat. BAZNAS Kota Batam diwakili oleh Wakil Ketua I, Masrum, S.H.I., M.Sh., memberikan pemaparan mengenai pentingnya sinergi antara lembaga zakat dan jaringan imam masjid dalam menyalurkan zakat, infak, dan sedekah secara lebih efektif dan tepat sasaran.
Ketua Umum PD IPIM Kota Batam menyampaikan apresiasi atas dukungan BAZNAS terhadap program keumatan IPIM. Sinergi ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas para imam dalam bidang sosial, ekonomi, dan dakwah masyarakat.
Sementara itu, Halaqah Ilmiah menghadirkan KH. Luqman Hakim, S.Pd.I., M.Pd. sebagai narasumber dengan moderator Ahmad Jamzuri Saud, S.Pd.I., M.Pd. yang membahas tema penguatan peran imam dalam membangun keteladanan dan kemandirian umat.
Kegiatan ini menandakan komitmen BAZNAS dan IPIM dalam membangun sinergi kelembagaan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat dan kemaslahatan umat.
#BaznasKotaBatam
#IPIMBatam
#HalaqahIlmiah #IPIMBengkong #SinergiDakwah #PemberdayaanUmat #ZakatUntukUmat #BatamBerkah
#BatamRumahKita
Berita Lainnya
Momentum Libur Sekolah, Klinik RSB Bersama IPIM Batam Gelar Khitanan Massal 61 Anak
Bantuan Senilai Rp89,9 Juta Disalurkan untuk 5 Program Unggulan
Upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama RI Digelar di MAN 1 Batam
Wujud Solidaritas, Paguyuban se-Jawa Tengah Salurkan Donasi Bencana Sumatera Melalui BAZNAS Kota Batam
BAZNAS Kota Batam Bersama UPZ Masjid Nur Iman Tiban Mas Perkuat Sinergi Melalui Sosialisasi Program dan Khitanan Massal
Rumah Sehat BAZNAS Lakukan Homecare untuk Mustahik di Kampung Taman Yasmin

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
