BAZNAS Silaturahmi ke Pengadilan Agama Batam, Kolaborasi Peduli Layanan Umat
07/11/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Kota Batam
BAZNAS Silaturahmi ke Pengadilan Agama Batam
BATAM — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Pengadilan Agama Batam dalam rangka mempererat hubungan kelembagaan serta menjajaki kolaborasi program dalam bidang sosial dan kemaslahatan umat.
Agenda tersebut dipimpin oleh Ketua BAZNAS Kota Batam, Habib Sholeh, M.Pd.I, didampingi oleh Wakil Ketua I, Masrum, S.H.I., M.Sh, Wakil Ketua IV, Sylvanni Syafruddin,A.Md., CPS, Ketua Pelaksana, Desfarizal, serta Kabag Pengumpulan, Harith. Kedatangan rombongan disambut Ketua Pengadilan Agama Batam, Nursal, S.Ag., M.Sy, dan Panitera Pengadilan Agama, Dewi Oktavia, S.H., M.H..
Kedua pihak membahas berbagai peluang kerja sama strategis, khususnya dalam hal pendampingan masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum dan ekonomi melalui program zakat, infak, dan sedekah. Kolaborasi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara lembaga keagamaan dan lembaga zakat dalam menghadirkan kemaslahatan bagi masyarakat Batam.
Ketua Pengadilan Agama Batam, Nursal, menyampaikan apresiasi atas inisiatif BAZNAS Kota Batam yang proaktif menjalin hubungan kelembagaan dan mendorong pelayanan umat yang lebih luas.
Sementara itu, Ketua BAZNAS Kota Batam, Habib Sholeh, menegaskan sinergi dengan Pengadilan Agama menjadi langkah penting dalam memperkuat peran BAZNAS sebagai lembaga pengelola zakat yang profesional dan berdampak nyata bagi masyarakat. Kegiatan ini menjadi salah satu langkah dalam memperluas jejaring dan memperkokoh komitmen bersama untuk menghadirkan kesejahteraan dan keadilan sosial di Kota Batam.
#BaznasKotaBatam #SilaturahmiLembaga #KolaborasiUntukUmat #PengadilanAgamaBatam #SinergiKebaikan #BatamBerzakat
#BatamRumahKita
Berita Lainnya
BAZNAS Kota Batam Silaturahmi Ke Kantor Batam Pos
BAZNAS Kota Batam Salurkan Bantuan Kursi Roda melalui Program Batam Sehat
BAZNAS Kota Batam dan IPIM Perkuat Sinergi melalui Halaqah Ilmiah dan Sosialisasi MoU
Cepat Tanggap ; BAZNAS Kota Batam Serahkan Bantuan Darurat Korban Rumah Roboh di Pulau Mat Belanda
BAZNAS Kota Batam Bersama UPZ Masjid Nur Iman Tiban Mas Perkuat Sinergi Melalui Sosialisasi Program dan Khitanan Massal
BAZNAS Kota Batam Salurkan Zakat Rp162,2 Juta Untuk 74 Mustahik Melalui Lima Program Unggulan

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
