WhatsApp Icon
BAZNAS Kota Batam Gelar Pelatihan SDM Amil Penguatan Perencanaan ZIS dan DSKL 

Batam — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam menggelar kegiatan Pelatihan Penguatan Perencanaan ZIS dan DSKL BAZNAS bertempat di Kantor BAZNAS Kota Batam pada Rabu, 14 Januari 2026. Kegiatan ini menghadirkan Dr. Ahmad Hambali, S.Ag., M.H., Direktur Perencanaan ZIS-DSKL Nasional BAZNAS RI sebagai narasumber utama.

Pelatihan ini mengusung tema “Pilihan Utama Membayar Zakat, Lembaga Utama Menyejahterakan Umat”, sebagai upaya memperkuat kapasitas perencanaan, pengelolaan, dan pendayagunaan Zakat, Infak, Sedekah (ZIS), serta Dana Sosial Keagamaan Lainnya (DSKL) di lingkungan BAZNAS.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua, Habib Soleh,M.Pd.I. dan jajaran Pimpinan BAZNAS Kota Batam yakni Wakil Ketua I, Masrum,S.H.I., M. Sh., Wakil Ketua II, H. Muhith, M. Ag., Wakil Ketua III, Achmad Fahmi. S.T., Wakil Ketua IV, Hj. Sylvanni., A. Md., CPS®.

Pelatihan ini dihadiri oleh amil dan amilat BAZNAS Kota Batam sebagai upaya untuk pengembangan SDM dalam melaksanakan sistem pengelolaan sesuai dengan regulasi dan profesional. Hadir pula perwakilan BAZNAS daerah melalui kanal _zoom meeting_ . Perwakilan BAZNAS kabupaten/kota tampak hadir mengikuti secara langsung yakni BAZNAS Kabupaten Karimun (diwakili Wakil Ketua 4), dan BAZNAS Kabupaten Bintan (diwakili Wakil Ketua 2).

Dalam sambutannya, Ketua BAZNAS Kota Batam Habib Soleh, M.Pd.I., menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya pelatihan ini serta apresiasi kepada para peserta. Beliau menyampaikan:

“Alhamdulillah kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik. Pelatihan ini menjadi ikhtiar kita bersama untuk memperkuat tata kelola ZIS dan DSKL agar semakin berdampak bagi kesejahteraan umat. Semoga ilmu yang didapat mampu memperkuat kinerja amil di lapangan dan meningkatkan kepercayaan muzaki kepada BAZNAS.”

Kegiatan berlangsung khidmat dan interaktif, dengan diskusi mengenai strategi perencanaan program, tata kelola pendistribusian, dan penguatan ekosistem zakat yang profesional dan akuntabel.

BAZNAS Kota Batam berharap pelatihan ini dapat menjadi penguatan kelembagaan zakat di seluruh wilayah Kepulauan Riau dan memberikan manfaat besar bagi mustahik. Kegiatan ini juga sejalan dengan 5 Program Utama BAZNAS Kota Batam, yakni: Batam Cerdas, Batam Taqwa, Batam Peduli, Batam Makmur, dan Batam Sehat.

 

#BAZNAS #BAZNASKotaBatam #PelatihanZIS #DSKL #ZakatUntukKesejahteraan #ZakatMemberdayakan #AmilProfesional #LembagaUtamaMensejahterakanUmat #BAZNASKepri #BAZNASTanjungpinang #BAZNASKarimun #BAZNASBintan #BAZNASNatuna #BAZNASLingga #BAZNASAnambas #BatamCerdas #BatamTaqwa #BatamPeduli #BatamMakmur #BatamSehat

15/01/2026 | Kontributor: Humas BAZNAS Kota Batam
Rumah Sehat BAZNAS Lakukan Homecare untuk Mustahik di Kampung Taman Yasmin

BATAM -  Tim Rumah Sehat BAZNAS (RSB) melaksanakan pelayanan homecare kepada salah satu mustahik, Ny. N (43 tahun), yang berada di Kampung Taman Yasmin. Kondisi mustahik diketahui tengah sakit serta hanya dapat terbaring di tempat tidur, sehingga membutuhkan pemeriksaan langsung di kediaman.

Tim RSB melakukan pengecekan kondisi kesehatan, pemeriksaan fisik, serta memberikan edukasi medis kepada keluarga terkait penanganan awal dan pola perawatan di rumah agar kondisi mustahik dapat terpantau dengan baik. Pelayanan ini merupakan bagian dari komitmen Rumah Sehat BAZNAS dalam menghadirkan akses kesehatan gratis bagi masyarakat yang membutuhkan, khususnya mustahik yang memiliki keterbatasan untuk datang langsung ke klinik.

Dengan adanya layanan ini, diharapkan kondisi kesehatan mustahik dapat semakin terbantu serta meningkatkan kualitas hidup penderita dan keluarga. RSB terus berupaya memperluas manfaat program, agar kehadirannya dapat dirasakan merata hingga wilayah pelosok Kota Batam. 

 

#RumahSehatBAZNAS

#klinikgratis #rsbmajumustahikterbantu #baznassehat #kliniktanpakasir #servicewithlove

15/01/2026 | Kontributor: Humas BAZNAS Kota Batam
Bantuan Senilai Rp89,9 Juta Disalurkan untuk 5 Program Unggulan

BATAM – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam kembali melalakukan penyaluran bantuan serentak bagi lima program unggulan. Acara penyaluran ini dilaksanakan pada hari ini, Jumat, 9 Januari 2026, bertempat di Kantor BAZNAS Kota Batam. Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua II BAZNAS Kota Batam, H. Muhith, M.Ag menyampaikan sambutannya terkait agenda penyaluran bantuan ini yang merupakan amanah dari para muzaki untuk meringankan beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan di Kota Batam.

Bantuan kali ini diberikan kepada 64 orang penerima manfaat dengan total nilai bantuan mencapai Rp89.900.000. Dana tersebut disalurkan melalui lima pilar program strategis BAZNAS Kota Batam, yaitu Batam Cerdas, Batam Sehat, Batam Peduli, Batam Makmur, dan Batam Takwa. Puncak acara ditandai dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada para mustahik. Penyerahan tersebut dilakukan langsung oleh Wakil Ketua I BAZNAS Kota Batam, Masrum, S.H.I., M.Sh. bersama dengan Wakil Ketua II BAZNAS Kota Batam, H. Muhith, M.Ag.

Kehadiran jajaran pimpinan BAZNAS Batam ini menegaskan transparansi dan pengawasan langsung dalam setiap proses pendistribusian dana zakat, infak, dan sedekah. "Harapan kami, bantuan ini dipergunakan dengan sebaik-baiknya sesuai peruntukannya, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan para penerima," ujar Masrum saat mendampingi penyerahan bantuan tersebut. Dengan penyaluran rutin ini, BAZNAS Kota Batam terus berupaya menjadi lembaga pilihan utama pembayar zakat dan lembaga utama menyejahterakan umat.

 

#BaznasBatam 

#Zakat #Infaq #Sedekah #bantuankemanusiaan

#BatamRumahKita

09/01/2026 | Kontributor: Kontributor: Zola Patrianto, Editor : Novian Siah Zhang
Dialog Keumatan dan Silaturahmi BAZNAS Kota Batam di Batam TV

BATAM — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam lakukan dialog sekaligus silaturahmi ke Batam TV. Tanggal 6 Januari 2026 pukul 13.00 wib , Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan kelembagaan serta memperluas ruang edukasi zakat bagi masyarakat. Kehadiran BAZNAS Kota Batam dipimpin oleh Ketua BAZNAS Kota Batam, Habib Sholeh, didampingi Wakil Ketua I, Masrum. Rombongan disambut langsung oleh Direktur Batam TV, Rini Elfina.

Ketua BAZNAS Kota Batam, Habib Sholeh, menyampaikan pentingnya peran media dalam memperkuat literasi zakat, infak dan sedekah di tengah masyarakat. Menurutnya, sinergi dengan media lokal seperti Batam TV menjadi langkah strategis dalam menyampaikan informasi yang benar, mudah dipahami, dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

Dialog yang berlangsung di studio Batam TV juga membahas berbagai program kerja BAZNAS Kota Batam, mulai dari penghimpunan zakat, program penyaluran bantuan sosial, hingga pemberdayaan umat yang sedang berjalan di Kota Batam.

Direktur Batam TV, Rini Elfina, menyambut baik kehadiran BAZNAS Kota Batam dan menyampaikan komitmen Batam TV dalam mendukung program-program sosial yang memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. Ia menyampaikan bahwa Batam TV siap menjadi mitra dalam penyebaran informasi positif terkait kegiatan dan program BAZNAS Kota Batam.

Melalui kegiatan silaturahmi ini, diharapkan terjalin kerja sama yang lebih kuat antara BAZNAS Kota Batam dan Batam TV dalam hal edukasi, publikasi, dan penyiaran informasi terkait zakat demi peningkatan kesejahteraan umat.

 

#BAZNASBatam

#BatamTV

#DialogKeumatan

#BatamRumahKita

09/01/2026 | Kontributor: Humas BAZNAS Kota Batam
BAZNAS Kota Batam Silaturahmi Ke Kantor Batam Pos

BATAM – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Batam Pos dalam rangka memperkuat hubungan kemitraan serta menjalin sinergi dalam publikasi dan edukasi zakat kepada masyarakat. Pimpinan BAZNAS Kota Batam yakni Wakil Ketua I, Masrum, dan Wakil Ketua IV, Sylvanni, yang disambut Direktur Utama BATAM Pos Elmi Gusti dan Direktur Batam Pos & Batam Pos Online ,Raden Yusuf Hidayat, serta manajer iklan dan pemasaran. 

Dalam pertemuan tersebut, berdiskusi terkait peran media sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi positif tentang pengelolaan zakat, program pendistribusian, serta berbagai kegiatan sosial BAZNAS Kota Batam yang berdampak langsung kepada masyarakat. Wakil Ketua I BAZNAS Kota Batam, Masrum, menyampaikan apresiasi terhadap Batam Pos yang selama ini turut memberikan ruang publikasi serta pemberitaan yang konstruktif. Menurutnya, sinergi ini sangat penting agar informasi zakat lebih mudah diakses dan dipahami masyarakat.

Direktur Batam Pos & Batam Pos Online, Raden Yusuf Hidayat, menyatakan bahwa Batam Pos siap berkolaborasi dengan berbagai program BAZNAS Kota Batam, terutama dalam ruang edukasi publik dan pemberdayaan umat. “Kami siap berkolaborasi dengan program BAZNAS, karena ini sejalan dengan visi media dalam memberikan dampak sosial yang positif,” ujarnya. Sementara itu, Direktur Utama Batam Pos, Elmi Gusti, menyambut baik kunjungan tersebut dan mengungkapkan komitmen Batam Pos dalam mendukung program-program yang berorientasi pada pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat.

Melalui silaturahmi ini, diharapkan terjalin kerja sama yang lebih kuat antara BAZNAS Kota Batam dan Batam Pos dalam menghadirkan informasi yang edukatif serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap zakat, infak, dan sedekah.

 

#BAZNASBatam

#BatamPos

#Publikasi

#BatamRumahKita

08/01/2026 | Kontributor: Humas BAZNAS Kota Batam

Berita Terbaru

Klinik RSB Batam Hadir Dengan Layanan Pemeriksaan Gigi
Klinik RSB Batam Hadir Dengan Layanan Pemeriksaan Gigi
Batam Centre, Batam - Klinik Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam membuka layanan pemeriksaan gigi dilengkapi dengan fasilitas dan dokter yang berpengalaman untuk semua kalangan masyarakatan khususnya mustahik dan muzaki. dokter pelaksana RSB Batam, dr. Ice Revelinya menyampaikan akan terus memperkenalkan Klinik RSB di masyarakat sekaligus memperkenalkan keberadaan Layanan Pemeriksaan Gigi dan mulut untuk memudahkan pasien mendapatkan fasilitas pemeriksaan gigi. Jadwal Pemeriksaan Gigi setiap hari Selasa dan Kamis jam 13.00 wib sd.15.00 wib. Lebih lanjut drg. Palda juga menyampaikan pentingnya pemeriksaan rutin kesehatan gigi setiap 6 bulan sekali agar terjaga dari penyakit khususnya gigi dan mulut. " Jangan enggan atau takut periksa gigi dan mulut ke dokter gigi karena untuk menjaga kesehetan kita dari bakteri-bakteri yang masuk melalui mulut. Pemeriksaannya pun dilakukan setiap 6 bulan sekali, bonusnya gigi dan mulut kita sehat dan terawat " ujarnya. Klinik Rumah Sehat BAZNAS Batam telah beroperasi sejak tahun 2019 melayani mustahik, pada tahun 2023 klinik RSB Batam melakukan renovasi dan melengkapi dengan alat-alat kesehatan yang sesuai standar. Selanjutnya pada tahun 2024 Klinik RSB Batam diresmikan oleh Ketua BAZNAS RI Prof. KH. Noor Achmad, MA. yang berlokasi di Komplek Graha Kadin Blok C No.9 Batam Centre Kota Batam. Selain itu, Klinik Rumah Sehat BAZNAS Batam juga menyediakan pemeriksaan kehamilan (USG), khitan gratis untuk mustahik, dan pelayanan kesehatan pertama. dr. Ice menyampaikan pemeriksaan di RSB Batam merupakan klinik tanpa kasir atau tanpa dipungut biaya berobat, mustahik yang akan berobat di RSB Batam dapat melampirkan SKTM dari RT/RW dan data diri untuk keterangan terlampir.
BERITA08/10/2024 | Humas BAZNAS BTM
Rutin Laksanakan Program Stunting, BAZNAS Kota Batam Kembali Menyalurkan 150 Paket
Rutin Laksanakan Program Stunting, BAZNAS Kota Batam Kembali Menyalurkan 150 Paket
Batu Aji , Batam - Penyaluran bantuan peduli stunting bagi BAZNAS Kota Batam merupakan program rutin yang terus digalakkan. Pada kesempatan ini di laksanakan di Kantor Kecamatan Batu Aji yang dihadiri Sekretaris Daerah Kota Batam, Drs. H. Jeferidin, M.Pd., Pimpinan BAZNAS Kota Batam. Sekretaris Daerah Kota Batam, Drs. H.Jeferidin, M.Pd. dalam sambutannya memberikan dukungan kepada BAZNAS Kota Batam yang telah berpartisipasi memperhatikan masyarakat Kota Batam khususnya anak-anak yang masuk pada garis stunting atau kurang gizi. "Pemerintah Kota Batam mendukung gerakan yang dilaksanakan oleh BAZNAS Kota Batam ini untuk anak-anak yang mengalami stunting agar mereka dapat bertumbuh optimal" Ucapnya. Lebih lanjut, Ketua BAZNAS Kota Batam , Muhith, M.Ag. menjelaskan kegiatan program penyaluran peduli stunting ini adalah rutin dilaksanakan bersama Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam dan UPT Batu Aji. "Pada kesempatan ini BAZNAS Batam menyalurkan bantuan sebanyak 150 paket bersama RSB Batam dan UPT Batu Aji" Ujarnya.
BERITA03/10/2024 | Humas BAZNAS BTM
Selamat Ulang Tahun yang ke 12 Tahun Untuk SIMBA BAZNAS
Selamat Ulang Tahun yang ke 12 Tahun Untuk SIMBA BAZNAS
Batam - Pada tanggal 03 Oktober 2012 merupakan hari bersejarah bagi aplikasi Sistem Informasi Manajemen BAZNAS atau yang dikenal dengan sebutan SIMBA sebagai wadah dalam pengelolaan zakat, infak dan sedekah BAZNAS bagi seluruh Indonesia. Wakil Ketua III BAZNAS Kota Batam , Dr. H. Aprizal Y, M.SI berserta tim SIMBA Baznas Kota Batam melakukan koordinasi sekaligus syukuran milad simba yang ke 12 tahun bersama Ahmad Setio A, S.SI, M.IT Direktur Inovasi dan Teknologi Informasi SiMBA BAZNAS RI dan tim melalui daring dan diikuti oleh beberapa BAZNAS Daerah lainnya (Kamis, 03 September 2024). Beberapa tujuan SIMBA BAZNAS, antara lain Mempermudah pendataan, pengumpulan, penyaluran, pengesahan, dan pelaporan ZIS , Menghimpun dana ZIS, Menyalurkan dan menggunakan dana ZIS, Mencatat aset Mencetak bukti setor zakat, Menerbitkan kartu NPWZ, Manajemen anggaran, Mencetak laporan yang telah terstandarisasi, BAZNAS merupakan lembaga resmi yang bertugas menghimpun dan menyalurkan ZIS di tingkat nasional. BAZNAS juga berperan dalam membangun keadilan sosial dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
BERITA03/10/2024 | Humas BAZNAS BTM
RAKORNAS BAZNAS 2024
RAKORNAS BAZNAS 2024
Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Baznas 2024 dilaksanakan di Balik Papan Kaltim (25 s.d 27 Sept 2024), dan pembukaannya oleh Presiden RI Ir Joko widodo di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Rabu 25 Sept 2025. Suatu kebanggaan bagi Keluarga besar BAZNAS se Indonesia bisa hadir pembukaan di dalam Istana IKN bersama Presiden RI dan merupakan kenangan diakhir Jabatan Presiden Jokowi, juga sbg simbol dan angin segar atas dukungan pemerintah terhadap Baznas dimasa mendatang. Rakornas Baznas 2024 yang dihadiri semua Pimpinan Baznas RI dan Pimpinan Baznas Propinsi/Kab Kota se Indonesia betujuan "Memperkuat tata kelola zakat nasional, sehingga pengelolaan zakat dapat berjalan maksimal dan terintegrasi antara Baznas Provinsi, dan Baznas Kab/Kota... kata Kyai Noor Achmad Ketua Baznas RI. Rakornas menghasilkan 17 butir resolusi untuk penguatan tata kelola Baznas dalam memaksimalkan pengumpulan dan pengelolaan ZIS dan DSKL secara Nasional, guna mewujudkan Visi Baznas Menjadi Lembaga Utama Menyejahterakan umat. Dengan resolusi Rakornas tahun 2024, diharapkan memberikan motivasi dan semangat baru bagi semua Baznas se Indonesia, demi umat yang membutuhkan. Ayoo berzakat ke Baznas Kota Batam, Kini ....berzakat,infaq dan sedekah semudah tersenyum, cukup dengan jemari anda instal aplikasi BAZNAS Batam di google playstore atau kunjungi website kami di : https://kotabatam.baznas.go.id https://mitraberbagi.com https://m.benihbaik.com/campaign/wujudkan-perahu-untuk-sekolah "Berapapun infaq sedekah yang anda bayarkan, dapat menghapus air mata kesedihan para mustahik" "BAZNAS Pilihan pertama membayar zakat, lembaga utama mensejahterakan umat" Mari raih keberkahan dengan berzakat, infaq dan sedekah melalui : BSI a.n Zakat Baznas Batam 720 1994 443 BSI a.n Infaq Baznas Batam 720 1933 336 BRKS an. Baznas Kota Batam 8240600009 BRI an. Baznas Kota Batam 062101000774302 BCA an Baznas Kota Batam 0617957888 Bank Mandiri an. Baznas Kota Batam 1090000086215 Bank Mualamat an. Baznas Kota Batam 4110888888 BNI an Baznas Kota Batam 062249273 #baznaskotabatam #amanah #transparan #profesional #terbaikdikepri #berkahberzakat #terimakasihmuzaki #terimakasihmustahik
BERITA01/10/2024 | ZP
Keren, Rakernis IT BAZNAS RI Kembali Diadakan
Keren, Rakernis IT BAZNAS RI Kembali Diadakan
Jakarta - Pada tahun 2024 BAZNAS RI kembali menyelenggarakan rapat kerja teknis IT 2024 untuk tim operator SIMBA dan Kantor Digital BAZNAS seluruh Indonesia. Pada tahun ini kegiatan Rakernis IT diadakan di Novotel Gajah Mada, Jakarta pada 17-19 September 2024. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. H. Noor Achmad, M.A., dalam sambutannya ia menyampaikan agar transormasi digital dapat dilaksanakan dengan fokus terutama menghadapi bahaya malware dan pentingnya end point security untuk menjaga data – data agar tetap aman "Untuk menjaga keamanan data dalam pengelolaan zakat, infak dan sedekah di BAZNAS maka perlu untuk penjagaan yang tepat" ungkapnya pada saat pembukaan Rakernis IT 2024 siang tadi. Pada rakenis ini diikuti sebanyak 230 Amil Pelaksana (operator SiMBA) BAZNAS se Indonesia dan juga dihadiri langsung oleh unsur pimpinan BAZNAS RI dan para Direktur BAZNAS RI. Topik menarik pada rakernis IT tahun ini yakni membahas tentang perkembangan terkait artificial intellegence (AI) dari tahun ke tahun, generative AI yang mulai merajalela diberbagai search engine. Pimpinan BAZNAS RI Bidang Transformasi Digital Nasional Prof. Ir. H. M. Nadratuzzaman Hosen M.S., M.Sc., Ph.D menyampaikan pentingnya transformasi digital bagi para staff amil BAZNAS agar tetap memperhatikan dan mengembangkan diri terhadap perkembangan teknologi. BAZNAS Kota Batam pada rakernis IT 2024 ini mengirimkan dua orang perwakilan dari staff amil sebagai operator SIMBA dan Kantor Digital sebagai upaya transformasi dan edukasi terkait informatika dan tekonologi dan didampingi Wakil Ketua III BAZNAS Kota Batam, Dr. H. Aprizal Y, M.SI untuk memperdalam transformasi pengelolaan SIMBA next generation serta Kantor Digital BAZNAS. (Red)
BERITA17/09/2024 | Humas BAZNAS BTM
Bantuan Bencana Alam Pulau Petong
Bantuan Bencana Alam Pulau Petong
Angin puting beliung menghantam sejumlah rumah warga di Pulau Petong RT02/RW03, Kelurahan Pulau Abang, Kecamatan Galang, Kota Batam. BAZNAS Kota Batam Kali ini hadir di Pulau Petong dalam aksi BAZNAS Tanggap Bencana Bersama Klinik Rumah Sehat BAZNAS Memberikan bantuan Perbaikan Rumah dan pengecekan kesehatan gratis oleh Klinik Rumah Sehat BAZNAS untuk warga yang terdampak bencana alam sebanyak 8 kk . Bantuan diberikan langsung oleh Wakil Ketua I BAZNAS Kota Batam Achmad Fahmi, ST. Semoga dengan Bantuan Yang diberikan BAZNAS Kota Batam dapat memberikan manfaat bagi penerimanya Mari raih keberkahan dengan berzakat, infaq dan sedekah melalui Rekening Baznas Batam : Bank Muamalat an BAZNAS Kota Batam 4110-888-888 Mandiri a.n BAZNAS KOTA BATAM 109-00000-86215 Berapapun Zakat, Infaq, dan Sedekah anda dapat menghapus air mata kesedihan para mustahik. Kunjungi juga youtube kami dibawah ini ya. https://youtu.be/cyA7ls64820 Leave a Like share and subscribe #ayoberinfak #baznasbatam #lembagautama #menyejahterahkanummat
BERITA27/08/2024 | ZP
Angin puting beliung terjang pulau labun
Angin puting beliung terjang pulau labun
BAZNAS kota Batam Kali ini hadir di Pulau Labun dalam aksi BAZNAS Tanggap Bencana Bersama Klinik Rumah Sehat BAZNAS Memberikan bantuan Perbaikan Rumah dan bantuan Paket Sembako untuk warga yang terdampak bencana alam sebanyak 5 kk , dan pengecekan kesehatan gratis oleh Klinik Rumah Sehat BAZNAS. Bantuan diberikan langsung oleh Ketua BAZNAS kota Batam Muhith, M.Ag, Wakil Ketua II BAZNAS Kota Batam Habib Soleh, M.Pd.I, dan Camat Belakang Padang Hanafi. Semoga dengan Bantuan Yang diberikan BAZNAS Kota Batam dapat memberikan manfaat bagi penerimanya Mari raih keberkahan dengan berzakat, infaq dan sedekah melalui Rekening Baznas Batam : BSI a.n Baznas Kota Batam 1058086904 BCA an BAZNAS Kota Batam 061-7957-888 Berapapun Zakat, Infaq, dan Sedekah anda dapat menghapus air mata kesedihan para mustahik. Kunjungi juga youtube kami dibawah ini ya. https://youtu.be/-W1NXUDCAbE?si=wLOZvGI0u74C_GAR Leave a Like share and subscribe #ayoberinfak #baznasbatam #lembagautama #menyejahterahkanummat
BERITA26/08/2024 | Humas BAZNAS Kota BATAM (Zola)
BAZNAS KOTA BATAM GELAR RANGKAIAN LIMA PROGRAM BANTUAN
BAZNAS KOTA BATAM GELAR RANGKAIAN LIMA PROGRAM BANTUAN
Kota Batam – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam kembali menggelar rangkaian kegiatan pada hari senin dan selasa (29-30/07/2024). Rangkaian hari pertama , BAZNAS Kota Batam menyalurkan bantuan tambahan modal usaha kepada pelaku UMKM sebanyak 96 orang penerima manfaat melalui program Batam Makmur. Ketua BAZNAS Kota Batam, Muhith menyampaikan bantuan yang diberikan ini merupakan kali kedua untuk pelaku UMKM yang sebelumnya dilaksanakan pada Oktober 2023 lalu. pada tahap kedua ini diberikan bantuan modal usaha kepada 96 orang penerima manfaat sebanyak Rp.650 juta. Selain bantuan untuk UMKM BAZNAS Kota Batam juga menyerahkan bantuan kepada 80 Pengemudi becak di Belakang Padang. "Pada tahun 2024 ini kami menyalurkan bantuan dari 5 program Bantuan , Bantuan Batam makmur untuk UMKM diberikan kepada 96 orang penerima dan pengemudi becak sebanyak 80 orang. Batam sehat untuk penderita TBC sebanyak 64 orang ,paket gizi stunting sebanyak 17 orang, dan 5 orang pemeriksaan ibu hamil , Batam Cerdas untuk paket anak sekolah di Pulau Geranting, Batam Peduli sumur bor untuk masyarakat di Pulau Malagan yang diperikaran lebih dari 100 KK dan sembako untuk peduli hinterland sebanyak 2000 paket, ada pula program Batam Taqwa yakni wisuda santri Rumah Tahfizh BAZNAS (RTB) Kota Batam “ ucapnya Turut Hadir Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Ri , KH. Noor Achmad menyampaikan dalam sambutannya bantuan yang diberikan ini diharapkan dapat memberikan dampak yang baik kepada mustahik, mustahik yang menerima bantuan yang diberikan oleh BAZNAS Kota Batam agar dipergunakan untuk mengembangkan usaha bukan untuk dipergunakan praktik judi online (judol) karena akan merusak tatanan dan mengganggu kesejahteraan keluarga. Melanjutkan dari rangkaian acara, Klinik Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam menggelar soft opening yang berlokasi di Komplek Graha Kadin Batam Centre. Pada peresmian itu, hadir Ketua BAZNAS RI, KH.Noor Achmad, Sekretaris Daerah Kota Batam Drs. H. Jefridin, M.Pd. dan Pimpinan BAZNAS RI Hj.Saidah Sakwan meresmikan Klinik Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam, adapun layanan kesehatan untuk mustahik dengan sistem klinik tanpa kasir. Wisuda Rumah Tahfizh Baznas (RTB) Batam Angkatan kedua Milad Rumah Tahfizh BAZNAS (RTB) Batam Memasuki usianya yang ketiga tahun dan kembali mewisuda santri angkatan kedua dengan peserta wisudawan sebanyak 12 orang kategori 10 juz, 20 juz dan 30 juz yang diselenggarakan di Kantor BAZNAS Kota Batam, Batam Centre. (30/07/2024). Pimpinan BAZNAS RI, Hj. Saidah Sakwan dalam sambutannya memberikan motivasi kepada wisudawan agar tetap mempertahankan hafalan Qur`annya. hafalan Qur`an yang terjaga akan memberikan dampak yang besar dalam hidup. “Kepada wisudawan , setelah wisuda ini jangan berhenti sampai disini pertahankan hafalannya karena dampak yang didapatkan sangat luar biasa terutama untuk diri sendiri, karena dalam hafalan Qur`an memiliki kekuatan intelektual dan spiritual” pungkasnya. Rumah Tahfizh BAZNAS (RTB) Batam didirikan oleh BAZNAS Kota Batam sejak tahun 2021 serta merupakan wujud inisiasi pimpinan agar para hafizh qur`an yang berbakat dapat dukung dan diberikan perhatian untuk terus menghafal al-Qur`an. Kunjungi juga chanel youtube kami dan saksikan aski BAZNAS Batam: - Penyerahan Bantuan UMKM Binaan BAZNAS Kota Batam 2024https://youtu.be/Q8rjVtVtzpo?si=HdCjMrlMXYcVSl0k - Peresmian Klinik Rumah Sehat BAZNAS Kota Batam 2024 https://youtu.be/rmWbwjASpt0?si=bFenv22Sh69YDUES - Wisuda Santriwan Santriwati Rumah Tahfizh BAZNAS Kota Batam 2024https://youtu.be/dvvSbvMofrc?si=eqkuFGxkKosALwH- Leave a Like share and subscribe
BERITA30/07/2024 | Humas BAZNAS Kota BATAM (Zola)
Hari anak Nasional 2024
Hari anak Nasional 2024
Bersempena dengan hari anak nasional BAZNAS Kota Batam menyalurkan 150 bantuan paket anak sekolah di pulau Granting kel. Terung, kec. Belakang Padang. Klinik Rumah sehat BAZNAS Juga ikut turun dalam hal ini melakukan penyuluhan kesehatan tentang kebersihan gigi. Achmad Fahmi, S.T Wakil Ketua 1 BAZNAS Kota Batam Menyampaikan "Hal ini dengan tujuan untuk memberikan bantuan serta edukasi untuk anak" penerus bangsa kita." Semoga dengan turunnya BAZNAS Kota Batam dapat memberikan manfaat dan edukasi untuk kita semua. Mari raih keberkahan dengan berzakat, infaq dan sedekah melalui Rekening Baznas Batam : BSI a.n Zakat Baznas Batam 7201994443 BSI a.n Infaq Baznas Batam 7201933336 BSI a.n Baznas Kota Batam 1058086904 BRI a.n Baznas Kota Batam 0621-01-000774-30-2 Berapapun infaq sedekah anda dapat menghapus air mata kesedihan para mustahik. Kunjungi juga channel youtube kami dibawah ini ya. Youtube Baznas Tv Kota Batam : https://youtu.be/DO8ETnYI6Og?si=uzJQemtUJbXhNdkF Leave a Like share and subscribe #harianaknasional #ayoberzakat #infak #baznasbatam #lembagautama #menyejahterahkanummat
BERITA23/07/2024 | Humas BAZNAS Kota BATAM (Zola)
Pelatihan UMKM BAZNAS Kota Batam 2024
Pelatihan UMKM BAZNAS Kota Batam 2024
BAZNAS Kota Batam Kembali mengadakan pelatihan untuk para penerima bantuan UMKM BAZNAS kota batam dengan tujuan agar para penerima manfaat dapat terus berkembang dan meningkatkan kualitas usahanya yang mandiri dan kreatif. Pada pelatihan UMKM 2024 Kali ini dibuka oleh Ketua BAZNAS Kota Batam Muhith, M.Ag harapannya tahun ini bisa meningkatkan perekonomian para pengusaha mikro dikota batam. Acara pelatihan ini menghadirkan 4 narasumber yang kompeten dibidang pengelolaan usaha mikro yaitu: - Elviana R Anie,B,Sc Founder Rumah Kreatif - Dedi Harnefi, SH Maneger Credit Consumer BRI - Soffan Ahmad, SH.I Kepala Cabang Bank BSI Batam - Dr.H.Aprizal Y, Lelo, MSI Wakil Ketua III bagian Keuangan BAZNAS Kota Batam Bantuan UMKM BAZNAS Kota Batam yaitu: Z-Mart Z-auto Z-Budidaya Z-tani Z-Ternak Dan bantuan UMKM lainnya. Semoga BAZNAS Kota Batam dapat terus Maju dan Berkembang agar bisa terus membantu para mustahik yang membutuhkan. Ayo, berzakat Infaq dan Sedekah di BAZNAS kota Batam. Kini membayar ZIS semudah TERSENYUM, cukup dibalik jemari anda. Mari raih keberkahan dengan berzakat, infaq dan sedekah melalui Rekening Baznas Batam : BSI a.n Zakat Baznas Batam 7201994443 BSI a.n Infaq Baznas Batam 7201933336 BSI a.n Baznas Kota Batam 1058086904 Berapapun infaq sedekah anda dapat menghapus air mata kesedihan para mustahik. Kunjungi juga channel youtube dan website kami dibawah ini ya. Youtube Baznas Tv Kota Batam : https://youtu.be/rYdXJToASqY?si=AM9x6W_ZkaQ0PgDq Leave a Like share and subscribe #ayoberzakat #infak #baznasbatam #lembagautama #menyejahterahkanummat
BERITA18/07/2024 | Humas BAZNAS Kota BATAM (Zola)
Sumbar Menangis, Mari Kita Bersatu Ulurkan Bantuan
Sumbar Menangis, Mari Kita Bersatu Ulurkan Bantuan
Innalillahi waa innailaihi raaji`un, Duka mendalam kini tengah dirasakan oleh saudara kita di Sumatera Barat pada tanggal 11 Mei 2024 jam 22.30 wib, terjadi bencana banjir bandang dan aliran lahar dingin gunung merapi yang diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi dan meluasnya air sungai. dari peristiwa tersebut terdampak di beberapa wilayah antaranya Kabupaten Agam, Kabupaten Tanah Datar dan Kota Padang Panjang. Tercatat 37 korban meninggal dunia, 17 korban hilang dan 13 korban dirawat. Baznas Kota Batam, kami mengajak Bapak/Ibu berkenan memberikan sedekah terbaik untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan uluran bantuan demi keberlangsungan hidup mereka pasca bencana yang terjadi. Kami juga menyediakan kemudahan pelayanan berupa transfer ke rekening Bank BSI dengan nomor 105.808.6904 an. BAZNAS Kota Batam atau layanan jemput zakat,infak dan sedekah di nomor kontak 082170795757. atau melalui platform donasi kemanusiaan kami di https://mitraberbagi.com dan kantor digital kami di https://kotabatam.baznas.go.id Berapapun bantuan yang kita berikan semoga dapat menghapus air mata kesedihan bagi korban.
BERITA14/05/2024 | nvs
Sedekah Kurban Hinterland
Sedekah Kurban Hinterland
Sahabat, sebentar lagi hari raya idul adha akan segera hadir dan kita merayakan dengan diantaranya berkurban. Berkurban adalah wujud ikhtiar syukur serta mendekatkan diri kepada Allah. Berkurban diwajibkan bagi mereka yang mampu. Akan tetapi ada pula yang juga belum mampu berkurban namun memiliki keinginan untuk berbagi dengan sesama. Banyak saudara-saudara kita di pelosok yang memiliki keterbatasan dana namun ia juga ingin merasakan berkahnya daging kurban. BAZNAS Kota Batam melalui program "Sedekah Daging Hinterland" mengajak sahabat semuanya bergabung pada program ini dimulai dari 25 ribu rupiah.Insya Allah sedekah yang terkumpul akan kami salurkan ke beberapa lokasi hinterland dan kampung tua yang ada di Kota Batam. Semoga Allah berikan kita kesempatan untuk menjemput keberkahan melalui sedekah daging kurban di hinterland ini. Kami menyediakan layanan jemput sedekah bagi Sahabat atau melalui transfer ke rekening BSI an BAZNAS Kota Batam 105-8086-904. Serta di platform kantor digital baznas di https://kotabatam.baznas.go.id/bayarzakat dan mitraberbagi.com.
BERITA08/05/2024 | nvs
Ramadhan Bahagia, Baznas Batam Salurkan Paket Baju Lebaran
Ramadhan Bahagia, Baznas Batam Salurkan Paket Baju Lebaran
Batam Centre - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Batam telah menyalurkan paket lebaran kepada penerima manfaat di beberapa titik lokasi. Program tersebut merupakan bagian dari rangkaian program Ramadhan Bahagia sebagai tema yang diusung pada tahun ini. "Tahun ini kami mengadakan kembali paket baju lebaran untum yatim dhuafa, mengajak seluruh donatur sejak akhir februari 2024 lalu, alhamdulillah hari ini telah disalurkan kepada yang menerimanya" Kata Wakil Ketua I BAZNAS Kota Batam Habib Fahmi, ahad (7/4) Antusias masyarakat pada program tersebut cukup banyak, hal ini terlihat dari banyaknya donasi yang masuk untuk pertisipasi berbagi kebahagiaan menyambut idul Fitri 1445 H yang tak lama lagi akan segera tiba. "Kami mengucapkan terima kasih, atas kepedulian dari para donatur demi terlaksananya program ini, sehingga banyak donasi yang terkumpul, banyak pula yang dapat merasakan manfaatnya " Ucap Habib Fahmi. ***
BERITA08/04/2024 | nvs
Layanan Kesehatan Gratis Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam Untuk Para Pemudik
Layanan Kesehatan Gratis Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam Untuk Para Pemudik
Sekupang, Batam : Jelang H - 7 lebaran hari raya Idul fitri 1445 H, Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Batam membuka layanan kesehatan gratis untuk pemudik kategori lansia dan anak yang akan melakukan perjalanan melalui jalur laut via pelabuhan domestik Sekupang. Layanan kesehatan ini dibuka sejak hari Senin, 01 April 2024 sampai dengan Juma't, 05 April 2024 yang berlokasi di pintu masuk parkir Pelabuhan. Pada layanan tersebut RSB Batam menyediakan cek kesehatan gratis dan pemberian paket imun untuk para pemudik agar tetap prima dalam perjalanan. Dokter Ice Revelina menyampaikan program ini merupakan kali pertama dilaksanakan dengan harapan akan menjadi program rutin pada momen mudik selanjutnya yang juga bersinergi dengan Badan Pengelola Pelabuhan Batam - BP Batam untuk peduli kesehatan lansia dan anak "program ini juga bagian dari Ramadhan Bahagia BAZNAS Kota Batam yang diperuntukkan layanan alur mudik lebaran, kami berharap dapat bermanfaat untuk para pemudik yang akan berangkat ke kampung halaman tetap dalam keadaan sehat" tuturnya. ***
BERITA03/04/2024 | nvs
Adakan GCZ di Pemko Batam, Berbagi Kebahagiaan Bersama Satgas DLH Kota Batam
Adakan GCZ di Pemko Batam, Berbagi Kebahagiaan Bersama Satgas DLH Kota Batam
Engku Puteri, Batam - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam kembali menggelar program gerakan cinta zakat kepala daerah dan OPD di lingkungan Pemerintahan Kota Batam yang dilaksanakan di panggung Engku Puteri Kantor Walikota Batam (03/04/2024) Ketua BAZNAS Kota Batam, Muhith, M.Ag.menyampaikan giat ini merupakan program rutin BAZNAS pada momen ramadhan " GCZ atau Gerakan Cinta Zakat merupakan program tahunan yang dicetuskan oleh Presiden Jokowi sejak tahun 2022 lalu di Istana Negara sebagai motivasi dan bentuk keteladanan pemimpin dalam menumbuhkan kepedulian sesama melalui zakat. Karenanya kami di Baznas daerah mengimplementasikan program tersebut menjadi program tahunan yang terus kami lakukan" Ungkapnya. Juga dalam pelaksanaan tersebut, RS. Awal Bros Grup juga menyalurkan zakat maal sebesar 500 juta rupiah melalui BAZNAS Kota Batam serta disaksikan oleh Sekretaris Daerah Kota Batam. Tak hanya itu, kegiatan bayar zakat ini juga diikuti oleh OPD dan beberapa muzaki individu yang membayarkan melalui zakat corner baznas yang telah tersedia di area acara. Bersamaan dengan pelaksanaan GCZ, BAZNAS Kota Batam juga menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada anggota satgas DLH yang telah hadir sejak pagi. Hal ini merupakan bentuk kepedulian terhadap petugas kebersihan dan tata kota yang senantiasa menjaga keindahan Kota Batam. ***
BERITA03/04/2024 | nvs
Perkuat solidaritas, BAZNAS Batam Dukung Gerakan Peduli Pensiunan ASN Melalui BAZNAS Berbagi
Perkuat solidaritas, BAZNAS Batam Dukung Gerakan Peduli Pensiunan ASN Melalui BAZNAS Berbagi
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam kembali memberikan dukungan pada kegiatan KORPRI Kota Batam yang diselenggarakan hari ini di Aula Engku Hamidah Lt. 4 Kantor Walikota Batam (28/3/2024) melalui program BAZNAS Berbagi. Kegiatan tersebut sejalan dengan pemberian SK Pensiun kepada 11 orang ASN yang telah memasuki masa purna tugas. Pada program BAZNAS Berbagi ini diberikan berupa bantuan sembako kepada janda dan santuan peduli yatim-dhuafa di lingkungan Korpri Kota Batam. Sekretaris Daerah Kota Batam, Drs. H. Jefridin, M.Pd. menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada BAZNAS Kota Batam atas kolaborasi kegiatan yang telah memberikan kontribusinya kepada Korpri khususnya dan masyarakat Kota Batam umumnya melalui program-program pendayagunaan ZIS yang tentunya banyak manfaat yang dirasakan sehingga banyak juga yang terbantu dengan kehadiran BAZNAS. "Atas nama Walikota Batam, Bapak H. Muhammad Rudi kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian dan respon cepat dari BAZNAS Kota Batam untuk masyarakat. Semoga kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan akan menambah kepercayaan bagi muzaki-muzaki mempercayakan BAZNAS untuk mengelola zakatnya sehingga juga dapat dirasakan manfaatnya dengan jangkauan yang lebih luas lagi" Ungkapnya. ***
BERITA28/03/2024 | nvs
BP Batam Berzakat , Sinergi BAZNAS Batam Bersama BKDI Salurkan Bantuan Kepada Mustahik
BP Batam Berzakat , Sinergi BAZNAS Batam Bersama BKDI Salurkan Bantuan Kepada Mustahik
Batam Center - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam kembali melaksanakan Gerakan Cinta Zakat (GCZ) di lingkungan Badan Pengusahaan (BP) Batam (28/03/2024). Ketua BAZNAS Kota Batam , Muhith, M. Ag. dan Pimpinan yang dihadiri Wakil Ketua I Habib Fahmi, ST. turut menghadiri acara tersebut yang juga bersinergi dengan BKDI - BP Batam yang berlokasi di Kantor BP Batam. Acara ini juga dilakukan penyaluran bantuan sembako kepada mustahik melalui program BAZNAS Berbagi bersama BKDI-BP Batam. Ketua BAZNAS Kota Batam mengatakan layanan gerakan cinta zakat yang dilakukan di lingkungan BP Batam ini diharapkan dapat meningkatkan semangat berzakat. "Agenda ini merupakan kegiatan yang bersifat kontiniu setiap ramadhan untuk meningkatkan semangat berzakat" Tuturnya. Pada acara tersebut juga dihadiri Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi dan Ketua Pikori BP Batam Hj. Marlin Agustina serta deputi, staff ahli dan pegawai BP Batam. Tak hanya itu, pada kegiatan tersebut juga disejalankan dengan penyaluran bantuan sembako kepada mustahik melalui program Ramadhan Bahagia oleh BAZNAS Kota Batam. ***
BERITA28/03/2024 | nvs
Meriahnya Ifthar Jama'i , BAZNAS Batam dan Komunitas Halo Telco Malaysia
Meriahnya Ifthar Jama'i , BAZNAS Batam dan Komunitas Halo Telco Malaysia
Batam Centre - Tepat di hari ke 16 Ramadhan 1445 H keluarga besar BAZNAS Batam menyelenggarakan ifthar bersama di kantor BAZNAS Kota Batam. Kali ini acara ifthar ini juga dihadiri seluruh relawan zakat corner BAZNAS dan santri Rumah Tahfizh BAZNAS (RTB) Batam. (27/3/2024) Momen tersebut bersempena dengan memperingati Nuzulul Qur'an yang jatuh pada malam ke 17 Ramadhan 1445 H. Wakil Ketua I BAZNAS Kota Batam, Habib Fahmi, ST. menyampaikan kebersamaan melalui ifthar jama'i semakin mempererat tim untuk memperkuat hubungan emosional dalam kinerja terutama pada momentum Ramadhan " Ifthar jama'i ini kita jadikan sebagai ajang silaturahim yang terjalin antar keluarga besar Baznas dan seluruh relawan dan santri RTB saling mengenal dan berbagi motivasi" tuturnya. Tak kalah meriah, acara tersebut ternyata juga dihadiri influencer asal negeri jiran Malaysia yang tergabung dalam komunitas Halo Telco, Syukri dan tim. Berawal hanya berkunjung ke Kota Batam namun ketika melihat zakat corner BAZNAS dan berbincang dengan relawan di Pelabuhan Batam Centre, Ia tertarik untuk berdonasi ke Rumah Tahfizh BAZNAS (RTB) sekaligus berkunjung ke Kantor BAZNAS Kota Batam yang tak jauh dari lokasi pelabuhan yakni terletak di Komplek Graha Kadin, Batam Centre. Kemudian dilanjutkan dengan acara ifthar jama'i dan berbagi doorprize kepada Keluarga besar BAZNAS. Juga hadir, influencer asal Kota Batam Yusi Fadilah dan Dio yang turut memeriahkan acara itu dengan berbagi keceriaan bersama. Syukri juga menyampaikan ajakan berzakat kepada seluruh masyarakat Kota Batam agar dapat berzakat ke BAZNAS Kota Batam "Jom kita ramai-ramai zakat ke BAZNAs Kota Batam, karna zakat tak miskinkan harta, ramai yang sudah berzakat, anda kapan lagi" Ungkapnya. ***
BERITA27/03/2024 | nvs
Ramadan Bahagia, Ratusan Disabilitas Terima Bantuan dari Baznas Batam
Ramadan Bahagia, Ratusan Disabilitas Terima Bantuan dari Baznas Batam
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam menyalurkan bantuan kepada ratusan warga Batam penyandang disabilitas. Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Engku Hamidah Lantai 4 Kantor Pemko Batam, Kamis pagi (21/03/24). Pemberian bantuan yang dikemas dalam program Ramadhan Bahagia ini diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi yang diwakili oleh Sekdako Batam Jefridin Hamid. Kemudian, penyerahan juga dilanjutkan oleh Ketua Baznas Kota Batam, Muhith Marzuki yang diwakili Wakil Ketua I Baznas Batam Kabag Kesra Batam Mahlil dan Wakil Ketua II Bagian Distribusi Baznas Habib Soleh. Wakil Ketua I Baznas Kota Batam, Ahmad Fahmi mengatakan, program Baznas Batam berbagi bersama disabilitas tersebut merupakan program tahunan yang dikemas dalam program Ramadhan Bahagia, "Kegiatan kita kemas dengan nama Ramadan Bahagia berbagi bersama penyandang disabilitas se Kota Batam" ujarnya. Ahmad Fahmi menambahkan, kegiatan pada Ramadan 1445 H merupakan tahun ke tiga dilaksanakan dengan jumlah disabilitas sebanyak 206. Jumlah tersebut meningkat dari tahun sebelumnya yang berjumlah 150 orang disabilitas. "Ramadan tahun ini jumlah disabilitas penerima bantuan sebanyak 206 orang meningkat dari tahun sebelumnya yang berjumlah 150 orang, masing-masing disabilitas menerima bantuan sebesar Rp. 250 Ribu". Tambah Fahmi. Pihak Baznas Kota Batam mengucapkan terima kasih kepada muzakki yang mempercayakan pembayaran zakat, infaq dan shodaqohnya kepada Baznas. Pihaknya juga berharap bantuan yang diterima para mustahik bisa memberi manfaat. "Kita berharap bantuan tersebut bis digunakan dengan sebaik mungkin," tutup Fahmi. Sumber : batam.inews.id
BERITA21/03/2024 | Gusti Y
Pelepasan 1000 Mubaligh, BAZNAS Batam Dukung Syiar Zakat
Pelepasan 1000 Mubaligh, BAZNAS Batam Dukung Syiar Zakat
Batam - BAZNAS Kota Batam menghadiri acara pelepasan para mubaligh/mubalighah yang akan bertugas selama bulan Ramadhan 1445 H. Pelaksanaan tersebut diadakan oleh Persatuan Mubaligh Batam di harris hotel Batam Centre (8/3/2024). Hadir Walikota Batam sekaligus Kepala BP Batam H.Muhammad Rudi SE.,M.M. Ketua BAZNAS Kota Batam, Muhith, M.Ag. , Wakil Ketua II bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Habib Soleh, M.Pd.I, Wakil Ketua III bidang Perencaan, Keuangan dan Pelaporan Dr. H. Aprizal Y, M. SI. dan pimpinan ormas islam lainnya. Pada kesempatan itu, BAZNAS Kota Batam turut memberikan dukungan kepada mubaligh/mubalighah sekaligus melaporkan kinerja BAZNAS dalam hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua III BAZNAS Kota Batam. BAZNAS Kota Batam selalu mendukung kegiatan syiar islam melalui program Batam Taqwa terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan. "Mubaligh/Mubaligah PMB Batam sebagai Garda Terdepan Baznas Kota Batam, dalam mensyiarkan program-program Baznas melalui mimbar-mimbar Ramadhan yang penuh Berkah" ucap Dr. Aprizal. Lebih lanjut ia menyampaikan, agar masyarakat tidak ragu kepada BAZNAS Kota Batam dalam membayarkan Zakat, Infak dan Sedekahnya karena BAZNAS merupakan lembaga resmi pemerintah. "Peran Mubaligh juga memberikan motivasi kepada masyarakat untuk semangat berzakat" ujarnya. ****
BERITA08/03/2024 | nvs
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat